Kamis, 28 Februari 2008

Pertemuan Posko Hasilkan Keputusan Sementara

Hendy Adhitya -Teras online

Basement Don Bosco (28/02/08) -- Pertemuan perwakilan BEM FISIP UAJY, mahasiswa dan Pejabat Kemahasiswaan FISIP UAJY kemarin (27/02) menghasilkan keputusan sementara tata penggunaan posko. Keputusan sementara ini diantaranya soal pembagian waktu penggunaan, ruang, masalah kebersihan dan keamanan.

Selain itu juga masih mempertanyakan soal kepastian pengadaan fasilitas baru. Fasilitas itu
adalah pengadaan hot-spot area, gudang untuk penyimpanan barang, dan satu unit komputer untukUKM Jurnalistik. Sementara untuk pengadaan unit televisi masih menunggu kepastian.

Pertemuan berikutnya akan diadakan hari Sabtu, 1 Maret 2008, Jam 2 siang di Posko Basement
Don Bosco. Agendanya adalah pembahasan lanjutan mengenai peraturan penggunaan posko dan kerja bakti. Harapannya seluruh warga FISIP UAJY, baik personil BEM, HMPS Komunikasi, HMPS Sosiologi, UKM, KP, mahasiswa, dosen, dan karyawan bisa ikut serta pada pertemuan itu.(hen)
(selengkapnya...»)

Senin, 18 Februari 2008

Bongkar Lagi

Dany Ismanu - Teras Online

Babarsari (18/02/08) -- Ruang Kemahasiswaan (RK) FISIP Atma Jaya yang lama mulai di bongkar. Begitu juga dengan conblock parkir motor FISIP sebelah selatan, mulai dilucuti

Hal ini berkaitan dengan rencana pembangunan Perpustakaan Terpadu UAJY yang seharusnya mulai berjalan sekitaran awal Februari lalu. Mengenai alasan mengapa pembangunan fisik Perpustakaan mengalami pemunduran jadwal, TERAS masih mencari konfirmasi.

Hingga berita ini diturunkan, pembongkaran RK lama dan parkir selatan sudah setengah jalan. Namun, tanda-tanda penancapan pondasi bangunan dan pembangunan Perpustakaan secara fisik belum terlihat.(dny)
(selengkapnya...»)

Senin, 11 Februari 2008

FTI juara baru Piala Rektor UAJY 2008

Ifajarwidi - Kontributor Teras Online

Mrican (11/02/08) -- Fakultas Teknologi Industri (FTI) akhirnya manjadi juara setelah menumbangkan Fakultas Ekonomi pada final piala Rektor yang diadakan di Hal Basket Mrican. FTI yang dimotori oleh Martin selaku MVP bermain dengan sangat lepas di babak awal.Sebaliknya ekonomi nampak sangat sulit untuk menembus pertahanan FTI yang bermain tight defense pada quarter I.

Pada 2 quarter berikutnya, Fakultas Ekonomi mulai dapat mengejar ketertinggalannya. Kodox dan Kum-kum 07 selaku motor dari ekonomi mulai bermain sangat agresif.Usaha mereka pun tak sia-sia.Pada quarter 4 mereka sempat menyamakan kedudukan dengan skor 30-30.Namun dengan kesabaran dan pertahanan yang cukup ketat ,ekonomi tak mampu lagi menghasilkan poin hingga akhir pertandingan dengan skor akhir 39-32.

"Pertahanan FTI memang sangat bagus, karena pemainnya gede-gede semua", ujar Kum-kum selesai pertandingan. "Kita bersyukur tahun ini bisa menjadi juara ,kita berharap tahun depan kita lagi yang menjadi juara ", ucap Sin-sin selaku headcoach FTI. Sementara itu di pihak putri, Ekonomi menjadi juara I.Sedangkan Juara II diraih oleh Teknik. FISIP yang diramalkan akan mendominasi, tahun ini hanya mampu meraih juara III pada tim putra dan putrinya.(wid)
(selengkapnya...»)

Kamis, 07 Februari 2008

RK Baru, Fasilitas Baru

Dany Ismanu – Teras online


Babarsari (07/02/08) -- Ruang Kemahasiswaan (RK) FISIP UAJY 'sementara tahap ke 2' selesai dibangun. Pertengahan Januari lalu, barang-barang di RK yang lama telah diangkut ke halaman depan RK baru yang terletak di basement gedung Don Bosco.

Hingga berita ini diturunkan, anehnya barang-barang UKM belum dimasukkan ke dalam ruangan, masih terlihat tergeletak di depan RK. Begitu pula dengan rapat organisasi kemahasiswaan yang biasanya dilakukan di RK, belum terlihat.

Beberapa mahasiswa mengeluhkan kotornya karpet yang digunakan di RK. Memang, karpet yang digunakan adalah karpet lama, sejak RK yang lama didaulat menjadi ruang kemahasiswaan FISIP atau sekitar satu setengah tahun yang lalu. Ini yang terindikasi menjadi alasan beberapa UKM enggan untuk menata barang-barangnya di dalam RK.

Menurut sumber Teras, dulu pihak Dekanat menjanjikan beberapa fasilitas yang akan menyertai keberadaan RK baru. Diantaranya adalah fasilitas hotspot, 1 unit komputer, 1 unit televisi, pengadaan public space sebagai tempat berkumpul mahasiswa, termasuk lantai RK yang akan di "make up".

Sayangnya yang baru terrealisir hanya fisik ruangan dan lantai dengan karpet yang lama. Dari pihak mahasiswa pun belum ada tuntutan terhadap janji-janji tersebut. BEM FISIP sendiri baru akan mengadakan pertemuan dengan seluruh UKM dan HMPS esok hari.(dny)
(selengkapnya...»)

Rabu, 06 Februari 2008

Malam Putri Cina

Dany Ismanu - Teras Online

Babarsari (06/02/08) -- Memperingati hari Raya Imlek, FISIP UAJY mengadakan serangkaian acara dengan tajuk "MALAM PUTRI CINA (Refleksi Pergulatan Identitas)". Rangkaian acara tersebut berlangsung dalam satu hari, yaitu pada hari Jumat 15 Februari 2008 mulai pukul 14.00 sampai dengan pukul 21.00 WIB. Bertempat di Auditorium Kampus 2 Universitas Atma Jaya Yogyakarta.

Acara inti dari rangkaian ini adalah diskusi buku "Putri Cina" karya GP Sindhunata, SJ. Selintas isi, buku ini bercerita tentang etnis Tionghoa serta berbagai pergulatan identitas diri yang ada di dalamnya. Diskusi buku menghadirkan beberapa pembicara yaitu DR.Hani Handoko, Didi Kwartanada, Ignatius Haryanto, Anna Sutanto, dan GP Sindhunata selaku penulis buku.

Rangkaian acara yang lain yaitu Dramacanda yang dimainkan oleh Den Baguse Ngarso dkk. dan juga pemilihan Putri Cina yang proses pendaftarannya sudah berjalan. Rangkaian acara ini ditujukan untuk merefleksikan bagaimana pergulatan identitas etnis Tionghoa di Indonesia. Untuk informasi lebih lanjut bisa menghubungi sekretariat di Kampus 4 FISIP UAJY atau melalui poster dan pamflet publikasi tersebar.(dny)
(selengkapnya...»)

Senin, 04 Februari 2008

Atma Jaya Basketball Day Kembali Digelar

Ifajarwidi - Kontributor Teras Online 

Mrican (04/02/2008) -- Dalam rangka memperebutkan Piala Rektor UAJY, Pertandingan basket antar fakultas atau lebih dikenal dengan Atmajaya Basketball day kembali digelar. Acara yang selalu meriah ini kembali digelar setelah 2 tahun mengalami kevakuman.

Atma Jaya Basketball Day tahun ini diikuti oleh seluruh fakultas untuk tim putra.Sedangkan untuk tim putri hanya ada beberapa fakultas saja diantaranya :Ekonomi , FISIP, FTI , dan Teknik.

Event ini diharapkan mampu untuk mencari bibit –bibit pemain muda yang mampu meneruskan prestasi basket UKM di tingkat nasional
.(w2d)
(selengkapnya...»)

FISIP Hempaskan Teknik 36 – 26 di hari I

Ifajarwidi – Kontributor Teras Online

Mrican (04/02/2008) -- Tim Basket Putra FISIP memenangkan pertandingan di hari pertama dengan skor 36 – 26 atas tim Teknik. FISIP yang dimotori oleh Wiwid 04 selaku pemain veteran sempat tertinggal di menit awal sebanyak 5-1 oleh teknik.Namun pada quarter II FISIP mulai memimpin dengan permainan light center yang dilakukan Rangga 06. Sementara Herry 06 menyumbangkan 2 buah 3 point dan dengan aksi killer cross-over oleh Julio 07, semakin memperbanyak selisih angka hingga akhir pertandingan.

Basket FISIP putra tahun ini diperkuat sejumlah pemain baru diantaranya : Dika (07) , Dimas (07), dan Julio (07).Para rookie FISIP ini diharapkan mampu membawa masa depan basket FISIP ke arah yang lebih baik.

Sementara pada pertandingan tim putri FISIP, sedikit kurang beruntung karena bertemu dengan tim kuat Ekonomi.FISIP yang selama pertandingan dimotori oleh Jempol (07) nampak sangat sulit menembus pertahanan ekonomi yang memiliki skill di atas rata-rata.Pertandingan diakhiri dengan skor telak : 58-11.(w2d)
(selengkapnya...»)