Minggu, 11 November 2007

Wacana BEM Universitas

Dany Ismanu - Teras Online

Babarsari (11/11/07) -- Kemarin siang (10/11), organisasi setingkat BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa) dan HIMA (Himpunan Mahasiswa) seluruh fakultas di Universitas Atma Jaya Yogyakarta bertemu dalam satu forum. Pertemuan dengan Siswanto selaku pejabat kemahasiswaan tingkat universitas tersebut membahas tentang pembentukan BEM Universitas.

Dalam forum tersebut, perwakilan dari Fakultas Hukum adalah yang paling siap untuk membentuk BEM Universitas. Sementara itu, perwakilan dari fakultas lain masih perlu berpikir. Alasannya, masih banyak hal yang perlu dikaji dalam wacana ini. Menurut Siswanto, BEM Universitas nantinya ditujukan untuk membahas isu-isu nasional. "BEM Universitas ini tujuannya untuk membahas isu-isu nasional berkaitan dengan pemerintah", ujarnya.

Pertemuan tersebut juga menjadi ajang sharing kesulitan-kesulitan yang ada dan menimpa setiap organisasi dan juga mahasiswa di masing-masing fakultas. Di Fisip sendiri, penggusuran ruang mahasiswa menjadi masalah yang belum menemui titik terang sampai sekarang.

Pertemuan diakhiri dengan kesimpulan bahwa wacana pembentukan BEM Universitas agar disampaikan kepada setiap organisasi dan komunitas mahasiswa di tingkatan fakultas. Pertemuan selanjutnya akan diadakan pada hari Rabu 14 November 2007 dengan agenda lanjutan dari pertemuan sebelumnya.(dny)M

Tidak ada komentar:

Posting Komentar